Artikel ini disarikan dari makalah Short Course Akupunktur Kecantikan oleh Fauzi Isman Akupunkturis, dalam Seminar Kesehatan “Get a better shape with Acupuncture and Yoga” sekaligus Wisuda Siswa/i Lembaga Pendidikan Akupunktur YAPEPTRI cabang Palembang Angkatan I pada tanggal 24 Mei 2008 di Aula Gedung DPRD Provinsi Sumatera Selatan, Palembang.
Akupunktur Kecantikan mencakup :
1. Akupunktur untuk Perawatan Wajah
2. Akupunktur untuk Perawatan Rambut
3. Akupunktur untuk Perawatan Tubuh
Perawatan Wajah
• Untuk membersihkan meridian-meridian dan memperbaiki sirkulasi darah di wajah, dan menunda proses penuaan, pilih titik-titik: Xuehai (SP10) dan Zusanli (ST 36).
• Untuk mengatur qi-hati dan memberi nutrisi kulit wajah pilih titik-titik Meridian Hati: zhangmen (LR13), qimen (LR 14), ganshu (BL 18).
• Titik-titik akupunktur pada wajah diantaranya: Chengjiang (CV 24), Dicang (ST 4), Jiacheng (ST 6), Quanliao (SI 18), Jingming (BL 1), Cuanzhu (BL 2), Yangbai (GB 14), dan Baihui (GV 20).
Akupunktur Rambut
Akupunktur dilakukan pada titik-titik akupunktur yang terdapat di kepala -seperti Baihui (Tu 20) dan Sishencong (extra)- untuk menstimulasi kulit kepala beserta rambutnya, sirkulasi darah akar-akar rambut dan kantung rambut ( follicles). Suplai nutrisi pada rambut dan metabolisme lokal meningkat, yang membantu pertumbuhan rambut, memelihara kilauan dan hitam rambut. Dan juga pada titik-titik yang berhubungan dengan organ Ginjal. Shensu (BL 23) dan Taysi (Ki 3).
Akupunktur Tubuh
Akupunktur tubuh bertujuan mengurangi berat badan, dengan menghilangkan kelebihan timbunan lemak pada tubuh. Akupunktur dilakukan pada aliran perjalanan meridian-meridian yang mengatur fungsi –fungsi Limpa dan Lambung. Tusukan jarum dilakukan pada titik-titik akupunktur Pishu (BL20), Weishu (BL21) dan Zusanli (ST36).
Titik-Titik Akupunktur Yang Digunakan:
Titik Wajah (Lokal)
Sibai (ST 2), Juliao (St 3), Dicang (ST 4), Jiache (ST 6), Xiaguan (ST 7), Quanliao (SI 18), Tinggong (SI 19), Cuanzhu (BL 2), Sizhukong (TE 23), Er¡¯men (TE 21), Tongziliao (GB 1), Tinghui (GB 2), Yangbai (GB 14), Chengjiang (Ren 24), Suliao (Tu 25), Taiyang, Yintang, Yuyao.
Titik Tangan
Chize (LU 5), Yuji (LU 10), Hegu (LI 4), Quchi (LI 11), Neiguan (PC 6), Waiguan (TE 5),
Titik Kaki
Xuehai (SP10), Zusanli (ST 36), Fenglong (ST 40), Taichong (LR 3), Taysi (Ki 3)
Titik Kepala
Fengchi (GB 20), Baihui (TU 20), Sishencong
Selasa, 23 Desember 2008
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar